CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science)
Vol 5, No 2 (2020): JULI 2020

Implementasi Finite State Automata Dalam Siklus Pembelajaran Magister Ilmu Komputer STMIK Nusa Mandiri

Angelina Puput Giovani (STMIK NUSA MANDIRI)
Faried Zamachsari (STMIK Nusa Mandiri Jakarta)
Efid Dwi Agustono (STMIK Nusa Mandiri Jakarta)
Muhammad Ilham Prasetya (STMIK Nusa Mandiri Jakarta)
Windu Gata (STMIK Nusa Mandiri Jakarta)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2020

Abstract

Menyelesaikan Pendidikan Magister Ilmu Komputer pada STMIK Nusa Mandiri dalam waktu 4 semester merupakan harapan setiap mahasiswa. Untuk dapat lulus tepat waktu setiap mahasiswa wajib memenuhi semua persyaratan yang telah ditentukan oleh pihak kampus. Dalam tiap semester terdapat berbagai kegiatan diluar kegiatan belajar mengajar yang wajib diikuti oleh mahasiswa. Kegiatan tersebut meliputi Seminar, Workshop, dan Tes TOEFL. Hal-hal tersebut seringkali tidak diketahui mahasiswa sehingga tidak lulus mata kuliah tertentu. Apabila seorang mahasiswa dinyatakan tidak lulus mata kuliah tertentu maka diwajibkan untuk mengulang di semester berikutnya. Mengulang mata kuliah akan menambah pengeluaran dan tentunya menambah waktu belajar sehingga tidak dapat lulus tepat waktu sesuai yang diharapkan. Pada paper ini akan membahas tentang bagaimana Finite State Automata (FSA) jenis Nondeterministic Finite Automata (NFA) dapat diimplementasikan dalam siklus pembelajaran Magister Ilmu Komputer pada STMIK Nusa Mandiri. Dengan diterapkan metode iniĀ  diharapkan dapat membantu mahasiswa dalam pemenuhan persyaratan untuk mencapai kelulusan

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

cess

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

CESS (Journal of Computer Engineering, System and Science) contains articles on research results and conceptual studies in the fields of informatics engineering, computer science and information systems. The main topics published include: 1. Information security 2. Computer security 3. Networking & ...