Nanopartikel memiliki sifat fisis yang jauh lebih baik daripada partikel yang berukuran besar .Zirkonium Dioksida (ZrO2) adalah logam yang mempunyai warna putih keabu abuan yang tahan pada suhu tinggi dan mempunyai struktur kristal lebih dari satu. Pada penelitian ini nanopartikel yang digunakan adalah nanopartikel Zirkonium Dioksida (ZrO2) dengan menggunakan metoda sol gel dan didapatkan hasil bahwa nilai diameter partikel yang dianalisis menggunakan Surface Area meter sebesar 32,98nm dan Zirkonium Dioksida (ZrO2) yang dianalisis dapat dikategorikan sebagai ukuran nanopartikel
Copyrights © 2019