Jurnal Manajemen Update
Vol 4, No 4 (2015): Jurnal Mahasiswa Manajemen

ANALISIS PENGARUH EFISIENSI MODAL KERJA TERHADAP PROFITABILITAS PADA PERUSAHAAN SUB SEKTOR PERTAMBANGAN BATUBARA YANG LISTING DI BURSA EFEK INDONESIA

B31110016, ZEHRO (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2015

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh efisiensi modal kerja terhadap profitabilitas. Metode yang digunakan adalah Kausal dengan object Penelitian Perusahaan Sub Sektor Pertambangan Batubara yang Listing di Bursa Efek Indonesia Tahun 2009-2013. Jumlah populasi penelitian sebanyak 22 Perusahaan, dengan menggunakan Teknik Purposive Sampling diperoleh Sampel penelitian sebanyak 6 Perusahaan.  Teknik analisis yang digunakan adalah Regresi linear berganda. Data diperoleh berasal dari laporan keuangan perusahaan. Variabel penelitian yaitu : WCTO, DAR, CR dan ROA Hasil Analisis regresi menunjukkan bahwa efisiensi modal kerja, leverage dan likuiditas  berpengaruh secara signifikan terhadap profitabilitas. Kata Kunci : WCTO, DAR, CR dan ROA

Copyrights © 2015