Sebatik
Vol 25 No 2 (2021): Desember 2021

PERANCANGAN APLIKASI POINT OF SALE BERBASIS WEB PADA TOKO PROJECT SALFA TARAKAN

Suprianto Suprianto (Manajemen Informatika, STMIK PPKIA Tarakanita Rahmawati)
Muhammad Fadlan (Sistem Informasi, STMIK PPKIA Tarakanita Rahmawati)
Denis Prayogi (Teknik Informatika, STMIK PPKIA Tarakanita Rahmawati)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2021

Abstract

Aplikasi Point of Sale yang biasa disebut POS merupakan aplikasi yang dapat membantu proses transaksi penjualan seperti pada toko yang umumnya terjadi kegiatan jual beli. Toko Project Salfa yang bergerak di bidang penjualan dan penyedia jasa saat ini masih menggunakan pencatatan manual di setiap transaksi sehingga menyulitkan pemilik ketika akan melakukan rekapitulasi terkait laporan penjualan maupun pemasukan. Penelitian ini membuat aplikasi POS berdasarkan kebutuhan dari pemilik toko dengan menggunakan model Waterfall sebagai perancangan dan pengembangan aplikasinya. Dari penerapan model Waterfall, dapat dihasilkan aplikasi yang memiliki fitur-fitur yang sesuai dengan kebutuhan pemilik toko seperti dapat melakukan pendataan barang, member, seller, transaksi penjualan, pengeluaran serta laporan-laporan dari transaksi tersebut yang dicatat dalam bentuk kas di aplikasi POS. aplikasi dibuat berbasis web agar memudahkan pengembangan ke depannya dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP (Hypertext Pre-processor) dan database berbasis jaringan seperti MySQL (My Structure Query Language).

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

sebatik

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

SEBATIK merupakan jurnal kumpulan artikel hasil penelitian, karya ilmiah, maupun program pengabdian masyarakat dari seluruh civitas akademik di Indonesia dalam rangka mengitegrasikan informasi. SEBATIK menyediakan layanan publikasi terbuka untuk semua kalangan umum, baik di semua lingkungan ...