Berkala Ilmiah Pendidikan Biologi (BioEdu)
Vol 7 No 1 (2018)

PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SISWA MATERI SISTEM EKSKRESI MENGGUNAKAN LKS BERBASIS PENDEKATAN SAINTIFIK DAN LKS KONVENSIONAL

Yaumalisa Indah Purnamawati (Unknown)
Nur Ducha (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2018

Abstract

Proses pembelajaran Kurikulum 2013 menggunakan Pendekatan Saintifik dengan lima langkah kegiatan pembelajaran (5M), akan tetapi LKS Konvensional yang digunakan SMAN 1 Arosbaya kurang mengoptimalkan kegiatan 5M. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan ketuntasan dan peningkatan hasil belajar menggunakan LKS Konvensional dan LKS Pendekatan Saintifik. Jenis penelitian ini merupakan penelitian quasi experimental design dengan menggunakanmetode penelitian Pre-test and Post-test Design dikelasXI MIA 4 (kelas kontrol) dan XI MIA 5 (kelas eksperimen) menggunakan LKS berbasis Konvensional dan LKS berbasis Pendekatan Saintifik.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pretest dan posttest kelas eksperimenlebih tinggi dari kelas kontrol dengan uji Zmenunjukkanperbedaan yang signifikan karena p<α. Peningkatan ketuntasan indikator dari pretest ke posttest pada kelas eksperimen menggunakan LKS Pendekatan Saintifik lebih tinggi dengan lima indikator yang tuntas pada posttest dibandingkan dengan kelas kontrol menggunakan LKS Konvensional dengan tiga indikator yang tuntas pada posttest.  Peningkatan hasilbelajar pada kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkanbpada kelas kontrol, kelaskontrol mendapatkan kategori tinggi 0,72 dan kelas kontrol dengan kategori sedang 0,54. Dengan menggunakan LKS Konvensional dan LKS Pendekatan Saintifik ketuntasan dan peningkatan hasil belajar meningkat.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

bioedu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

BioEdu merupakan Jurnal Online Program Studi S-1 Pendidikan Biologi yang diterbitkan oleh Jurusan Biologi Program Studi Pendidikan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Surabaya. BioEdu terbit tiga kali dalam setahun. BioEdu memuat artikel-artikel hasil penelitian ...