Jurnal Riset dan Aplikasi Mahasiswa Informatika (JRAMI)
Vol 2, No 03 (2021): Jurnal Riset dan Aplikasi Mahasiswa Informatika (JRAMI)

Perancangan Sistem Aplikasi Kependudukan Kelurahan Gandul Berbasis Java Desktop

Ahmad Rizal (Universitas Indraprasta PGRI)
Rudi Prasetya (Universitas Indraprasta PGRI)



Article Info

Publish Date
15 Jul 2021

Abstract

Sistem aplikasi pendataan penduduk dikelurahan sampai saat ini masih banyak yang menggunakan sistem manual yaitu menggunakan Microsoft excel, dimana data-data serta berkas-berkas penduduk masih banyak yang berbentuk arsip atau dokumen. Hal ini menimbulkan beberapa kendala yang cukup merepotkan, terutama pada pencarian data yang cukup lama, danpenyimpanan data lama yang tidak beraturan sehingga terjadi pertumpukan berkas pada kantor kelurahan.Adapun tujuan penelitian ini dilakukan adalah untuk merancang sistem yang dapat memudahkan admin kelurahan dalam melayani masyarakat agar lebih cepat dan efisien, sehingga dengan adanya sistem aplikasi kependudukan kelurahan Gandul yang berbasis java desktopdapat mambantu staf dan admin kelurahan dalam melayani penduduk.Penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk membantu kelurahan Gandul agar terkomputerisasi dengan menggunakan metode grounded research, dimana metode grounded research mengharuskan membuat sebuah perancangan sistem informasi berdasarkan fakta dan data dilapangan. Sistem aplikasi kelurahan Gandul ini dirancang dengan menggunakan NetBeans IDE 8.0.2, xampp dimana phpMYAdmin sebagai operator database, MySQL sebagai database.Sistem aplikasi ini dirancang dengan alur dan desain antarmuka yang sederhana sehingga admin kelurahan lebih mudah menggunakan sistem aplikasi ini.Hasil penelitian ini diharapkan dapat membantu admin kelurahan dalam hal pengelolaan data kependudukan pada kelurahan Gandul.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jrami

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JRAMI merupakan media publikasi online khusus bagi mahasiswa/i di Program Studi Informatika, Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer, Universitas Indraprasta PGRI. Setiap mahasiswa/i yang memiliki hasil riset dari PKM (Program Kreatifitas Mahasiswa) dan atau Tugas Akhir dapat mempublikasinya dalam bentuk ...