Kegiatan pelatihan yang dilaksanakan oleh tim pengabdian berupa aplikasi sederhana Digital Marketing, memberikan pelatihan penguatan pemahaman proses akuntansi dalam rangka kemudahan menyusun laporan keuangan berdasarkan SAK-EMKM dan menyediakan penambahan peralatan produksi berupa mesin jahit pada Refasa Hijab. Dengan pengaplikasian Strategi digital marketing diharapkan dapat menghasilkan prospektif lebih dimana para calon pelanggan potensial dapat memperoleh berbagai informasi yang dibutuhkan mengenai suatu produk serta dapat bertransaksi melalui internet, Digital marketing merupakan suatu upaya promosi serta pencarian pasar dengan cara online yang menggunakan pemanfaatan berbagai macam jejaring social. Seiring berkembangnya teknologi dengan menggunakan perangkat dapat dengan mudah menghubungkan orang dengan orang lain diberbagai penjuru dunia dalam bertransaksi maupun berinteraksi antara produsen, perantara pasar serta antara penjual dengan calon konsumen. Pada era new normal pandemic covid – 19 banyak pelaku usaha salah satunya UMKM yang melakukan strategi penjualan dengan cara memanfaatkan teknologi seperti menggunakan Digital Marketing. Dengan pemanfaatan Digital Marketing memudahkan para pelaku UMKM dalam menjualkan barang produksinya karena lebih cepat serta mudah pengaplikasiannya serta jangkauannya lebih luas seluruh masyarakat dimanapun mereka berada. Implementasi Akuntansi berperan sangat penting yang merupakan syarat dalam memajukan usaha dibidang Usaha Mikro , Kecil dan Menengah (UMKM) yang omzetnya terus mengalami perkembangan sehingga membutuhkan proses pencatatan transaksi keuangan yang sistematika dan terpercaya.Pelatihan ini diharapkan dapat membantu mitra untuk lebih mengoptimalkan kegiatan usahanya dalam pemasaran,pencatatan laporan keungannya serta dalam memenuhi permintaan pasarnya.
Copyrights © 2021