Jurnal Teknik Kimia
Vol 22 No 4 (2016): Jurnal Teknik Kimia

Peningkatan persentase metana pada biogas menggunakan variasi ukuran pori membran nilon dan variasi waktu purifikasi

Abdullah Saleh (Jurusan Teknik Kimia Universitas Sriwijaya)
M William King Planetto (Jurusan Teknik Kimia Universitas Sriwijaya)
Rahma Diana Yulistiah (Jurusan Teknik Kimia Universitas Sriwijaya)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2016

Abstract

Biogas merupakan salah satu energi alternatif pengganti bahan bakar minyak. Biogas pada penelitian ini berbahan baku dari kotoran sapi. Namun, terdapat beberapa permasalahan pada biogas salah satunya kandungan gas karbon dioksida (CO2) yang masih cukup tinggi mengakibatkan biogas tidak ramah lingkungan sehingga perlu dimurnikan terlebih dahulu. Pada penelitian ini, digunakan prinsip pemisahan gas menggunakan membran nilon. Prinsip pemisahan dengan membran nilon berdasarkan perbedaan ukuran molekul pada komponen biogas terutama ukuran molekul yang akan dipisahkan yaitu CH4 dan CO2. Ukuran molekul CH4 lebih besar dibandingkan ukuran molekul CO2 yakni 3,8 Å sehingga CH4 cenderung akan mudah tertahan pada membran nilon. Parameter yang ditinjau pada penelitian ini adalah untuk melihat seberapa besar pengaruh persentase peningkatan CH4 dan penurunan CO2 terhadap variabel ukuran pori membran nilon yaitu 1 µm, 3 µm dan 5 µm serta variasi waktu pemurnian yang digunakan yakni 5 menit, 10 menit, 15 menit dan 20 menit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada ukuran pori membran nilon 1 µm, persentase kenaikan gas metana tertinggi sebesar 67.5971% selama 20 menit dan persentase penurunan karbon dioksida tertinggi 21.0213% pada ukuran pori membran nilon 5 µm selama 5 menit.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jtk

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry Energy Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal Teknik Kimia merupakan publikasi tulisan ilmiah hasil riset dan pengalaman lapangan di bidang Teknik Kimia, mulai dari prinsip dasar atau fundamental sampai pada penerapan/aplikasinya di industri. Jurnal Teknik Kimia dalam versi cetak telah diterbitkan sejak tahun 1996. Jurnal Teknik Kimia ...