Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kualitas pelayanan dan kepercayaan pasien terhadap kepuasan pasien rawat inap kelas 1 peserta BPJS di RSUD karawang, baik secara parsial maupun secara simultan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif causal. Data yang diguanakan dalam penelitian ini adalah data kualitatif yang diperoleh melakukan survey dengan cara terjun langsung ke lapangan untuk memperoleh data dengan melakukan wawancara dan menyebarkan kuisioner dan data kuantitatif digunakan untuk penelitian populasi atau sampel tertentu, dan analisis data bersifat statistik dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan. Teknik analisis data yang diguanakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis jalur (Path Analysis) dengan bantuan software SPSS 24. Hasil Penelitian menunjukkan kualitas pelayanan dan kepercayaan pasien berpengaruh terhadap terhadap kepuasan pasien rawat inap kelas 1 peserta BPJS di RSUD karawang.
Copyrights © 2020