Metahumaniora
Vol 11, No 3 (2021): METAHUMANIORA, DESEMBER 2021

NOMINA DALAM BAHASA RUSIA DAN INDONESIA: ANALISIS KONTRASTIF DAN ANALISIS KESALAHAN

Tri Yulianty Karyaningsih (FIB Unpad)
Ladinata Ladinata (FIB Unpad)
Supian Supian (FIB Unpad)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2021

Abstract

Penelitian ini membahas nomina dalam bahasa Rusia dan Indonesia dengan menelusuri perbedaan-perbedaan yang dapat menjadi kendala dalam kondisi bilingual, seperti dalam pembelajaran bahasa, dan dapat menjadi salah satu penyebab terjadinya kesalahan berbahasa. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori morfologi dan sintaksis mengenai nomina dari Bobrova, Chaer, Effendi, dan Kostomarov & Maksimov. Metode penelitian adalah metode deskriptif-kualitatif dengan model analisis kontrastif dan analisis kesalahan. Data dalam analisis kontrastif diambil dari buku teks bahasa Rusia, sementara data kesalahan berbahasa diambil dari lembar kerja mahasiswa Sastra Rusia Unpad pada semester 6. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kategori gramatikal gender, jumlah, dan kasus merupakan perbedaan mendasar yang ada pada nomina bahasa Rusia dan Indonesia, dan pada kategori-kategori gramatikal inilah terjadi banyak kesalahan penggunaan nomina bahasa Rusia oleh para mahasiswa Indonesia. Hal ini menunjukkan bahwa sistem gramatika yang sangat berbeda menjadi faktor kesulitan pada kondisi bilingual, seperti dalam pembelajaran bahasa asing. Untuk itu, diperlukan penguatan mendasar dalam pengenalan dan pemahaman ciri morfologis dan sintaktis nomina bahasa Rusia, serta penggunaannya, antara lain melalui pengamatan terhadap nomina dalam kalimat pada suatu teks bahasa Rusia.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

metahumaniora

Publisher

Subject

Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Metahumaniora adalah jurnal dalam bidang bahasa, sastra, dan budaya yang diterbitkan oleh Fakultas Ilmu Budaya Universitas Padjadjaran sejak tahun 2012 dan bertujuan menyebarluaskan pemikiran-pemikiran konseptual maupun hasil riset yang telah dicapai dalam rumpun ilmu humaniora. Fokus dan ruang ...