JURNAL YAQZHAN: Analisis Filsafat, Agama dan Kemanusiaan
Vol 7, No 2 (2021)

TUHAN DALAM FITRAH MANUSIA DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MERUBAHNYA: KAJIAN TEMATIK AYAT-AYAT DAN HADIS KETAUHIDAN

Abd Muqit (Institut Agama Islam (IAI) Faqih Asy’ari Kediri)
Eko Zulfikar (Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang)



Article Info

Publish Date
13 Dec 2021

Abstract

Tulisan ini berusaha mengupas tentang fitrah manusia dalam bertuhan dan faktor-faktor yang merubahnya sejauh yang dipandang ayat al-Qur’an dan hadis Nabi. Karena penjelasannya mengaitkan ayat al-Qur’an, hadis Nabi, dan penjelasan para ulama terkait suatu tema, maka metode yang digunakan adalah tematik. Dengan demikian, hasil penelitian secara tematisasi menunjukkan bahwa fitrah manusia dalam bertuhan adalah mengimani dan bersaksi atas ketuhanan Allah SWT bahwa Dia Maha Esa. Namun sejak manusia lahir ke dunia, fitrah tersebut dapat berubah disebabkan beberapa faktor, antara lain: (1) faktor nasab atau orang tua; (2) faktor pengaruh setan; (3) faktor keilmuan; (4) faktor mengikuti hawa nafsu; dan (5) faktor takdir. Dari kelima faktor ini, yang pertama, kedua, dan keempat, masih relatif dapat berubah seiring dengan kekuatan dan bertambahnya ilmu pengetahuan agama (baca: faktor ketiga). Sementara faktor kelima tergantung kehendak Allah, karena sudah termaktub sejak zaman azali di mana takdir manusia telah ditetapkan. 

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

yaqhzan

Publisher

Subject

Religion Humanities

Description

Jurnal Yaqzhan adalah jurnal ilmiah yang fokus dalam publikasi hasil penelitian dalam kajian filsafat, agama dan kemanusiaan. Jurnal ini terbit secara berkala dua kali dalam setahun pada bulan januari dan juli. Jurnal Yaqzhan terbuka umum bagi peneliti, praktisi, dan pemerhati kajian filsafat, agama ...