JTERA (Jurnal Teknologi Rekayasa)
Vol 5, No 2: December 2020

Autentikasi Ganda pada Sistem Smart Security Home Menggunakan Sidik Jari dan Near Field Communication

Maya Rahayu (Politeknik Negeri Bandung)
Arif Indra Irawan (Universitas Telkom)



Article Info

Publish Date
26 Dec 2020

Abstract

Dengan berkembangnya teknologi internet, banyak hal yang bisa dikontrol dari jauh, salah satunya sistem keamanan rumah. Proses autentikasi manual menggunakan kunci ataupun kartu pada pintu rumah memiliki resiko untuk hilang. Pada penelitian ini, dirancang dan diimplementasikan suatu sistem pengamanan rumah yang terdiri dari Near Field Communication (NFC) dan sensor sidik jari yang diintegrasikan dengan Arduino. NFC reader membaca tag NFC yang kemudian diharuskan memasukan password atau user ID yang kemudian hak aksesnya diautentikasi NFC reader, lalu pengguna menyentuh sensor sidik jari untuk autentikasi kedua. Lalu hasil autentikasi tersebut memicu engsel pintu otomatis untuk membuka kunci pintu rumah. Fungsi buzzer sebagai peringatan jika ada orang yang tidak memiliki akses dan mencoba untuk masuk ke dalam ruangan. Data tersebut kemudian dikirimkan ke kontroler Node MCU kemudian dikirimkan ke platform IoT yang digunakan sebagai cloud database. Data tersebut juga akan muncul pada smart phone pengguna. Berdasarkan hasil pengujian sistem dapat berfungsi dengan baik. Rata-rata delay pada sistem di bawah 20 ms dan rata-rata throughput yang didapatkan di atas 1500 bit/s.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jtera

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

TERA (Journal of Engineering Technology) is peer-review journal providing original research papers, case studies, and articles review in engineering technology field. The journal can be used as an authoritative source of scientific information for researchers, researcher academia or institution, ...