JUSTIN (Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi)
Vol 4, No 1 (2016)

Implementasi Algoritma Rabin-Karp untuk Membantu Pendeteksian Plagiat pada Karya Ilmiah

Putra, Doddi Aria (Unknown)
Sujaini, Herry (Unknown)



Article Info

Publish Date
18 Nov 2015

Abstract

Karya ilmiah adalah karangan ilmu pengetahuan yang menyajikan fakta dan ditulis menurut metodologi penulisan yang baik dan benar. Namun tidak dipungkiri adanya orang-orang yang tidak bertanggung jawab menyalahgunakan karya ilmiah dengan mengutip sebagian atau seluruh karya dan karya ilmiah pihak lain yang diakui sebagai karya ilmiahnya, tanpa menyatakan sumber secara tepat dan memadai disebut dengan tindakan plagiat. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan suatu aplikasi dengan penerapan Algoritma Rabin-Karp sebagai alat bantu mendeteksi kemiripan sebuah teks atau dokumen karya ilmiah dengan karya ilmiah lain yang berpotensi mengarah kepada tindakan plagiat. Aplikasi dibangun berbasis web dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL. Proses pendeteksian kemiripan karya tulis akan melalui proses case folding, tokenizing, filtering, stemming, k-gram dan hashing kemudian dengan menggunakan Algoritma Rabin-Karp akan dicari kemiripannya dan menggunakan Dice’s Similarity Coeficient untuk menghitung persentase kemiripannya. Pengujian dilakukan dengan metode white box dan pengisian kuesioner oleh 100 responden. Berdasarkan hasil pengujian dan pengukuran skala hasil dari kuesioner dengan Likert’s Summated Rating menunjukkan bahwa aplikasi sangat positif dan dinilai berhasil serta sebanyak 15,4% responden sangat setuju dengan hasil keluaran sistem, 41,1% responden setuju dengan hasil keluaran sistem dan 22% responden cukup setuju dengan hasil keluaran sistem. Sisanya sebanyak 13,8% kurang setuju dan 7,7% tidak setuju dengan hasil keluaran sistem.  

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

justin

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JUSTIN aims to publish research results and thoughts among academics, researchers, scientists, and practitioners in the field of informatics/computer science so that they are freely available to the public, and support the exchange of knowledge. The scope of JUSTIN is but is not limited to the ...