JUSTIN (Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi)
Vol 10, No 1 (2022)

Efektivitas Penggunaan Media Sosial TikTok Sebagai Platform Pemasaran Digital Produk Olahan Buah Frutivez (@hellofrutivez)

Sartika Azhari (Universitas Padjadjaran)
Irfan Ardiansah (Universitas Padjadjaran)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2022

Abstract

Frutivez merupakan produk camilan sehat berasal dari puree buah yang diolah menggunakan teknologi dehidrasi yang disajikan dalam bentuk strips.  Seiring dengan kondisi pandemi COVID-19 di Indonesia, masyarakat cenderung untuk mengubah gaya hidupnya menjadi lebih sehat, sehingga saat ini Frutivez memiliki peluang pemasaran produk yang lebih besar untuk memperkenalkan produknya kepada konsumen. Dalam memasarkan produknya, Frutivez memanfaatkan digital marketing sebagai platform pemasaran onlinenya, khususnya di media sosial. Pada tahun 2020, terdapat media sosial yang mengalami perkembangan pesat hingga menjadi terkenal di dunia yaitu TikTok. Pengguna aplikasi TikTok di Indonesia didominasi oleh kaum milenial. Frutivez memanfaatkan TikTok sebagai media pemasaran dengan menghadirkan konten video menarik yang memungkinkan audiens TikTok untuk mencari tahu lebih lanjut tentang produk Frutivez pada akun TikTok @hellofrutivez. Namun, sebagian besar tren pada  media sosial TikTok terus mengalami perubahan setiap harinya sehingga perusahaan harus siap dan cepat tanggap menghadapi perubahan dan melakukan evaluasi dengan tujuan mencapai efektivitas pemasaran. Dalam penelitian ini, efektivitas penggunaan media sosial TikTok pada akun TikTok @hellofrutivez diukur menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Model analisis pertama yang digunakan adalah Three Layers of Social Media yaitu, media analysis, conversation analysis, dan network analysis. Model analisis kedua yang digunakan adalah Analisis SWOT. Hasil penelitian ini menunjukkan hasil pengukuran terhadap konten video yang telah ditayangkan memberikan respon positif pada setiap kontennya dan menghasilkan engagement tertinggi pada konten video proses pembuatan banana strips . Hasil dari analisis SWOT pada akun TikTok @hellofrutivez memberikan beberapa strategi yang dapat digunakan untuk mengembangkan pemasaran online Frutivez di media sosial TikTok.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

justin

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JUSTIN aims to publish research results and thoughts among academics, researchers, scientists, and practitioners in the field of informatics/computer science so that they are freely available to the public, and support the exchange of knowledge. The scope of JUSTIN is but is not limited to the ...