Latar belakang: Penyakit berbasis personal Hygiene yang rendah dapat dijumpai pada kondisi dengan interaksi antar individu yang sering seperti pada asrama atau boarding school. Sekolah yang menganut sistem boarding schools sangat berpotensi terjadi penularan penyakit berbasis perilaku personal Hygiene yang rendah sehingga salah satu faktor untuk meningkatkan perilaku personal Hygiene tersebut adalah dengan meningkatkan pengetahuan siswa-siswi. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan dengan personal Hygiene siswa-siswi Kelas X pada Islamic Boarding school Madrasah Aliyah. Metode: Penelitian ini menggunakan desain cross sectional dengan analisis data secara bivariat dengan pendekatan chi-square. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa-siswi kelas X Madrasah Aliyah di Islamic Boarding school Kota Serang tahun 2020 sebanyak 303 orang, dengan besar sampel sebanyak 75 orang. Penelitian dilakukan pada bulan April 2020. Hasil: Menunjukkan 46 (61,3%) responden mempunyai personal Hygiene baik dan kurang baik sebanyak 29 responden (38,7%). sebanyak 43 (57,3%) berpengetahuan baik dan sebanyak 32 responden (42,7%) berpengetahuan kurang baik. Hasil uji tidak terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan dengan personal Hygiene pada siswa-siswi kelas Madrasah Aliyah di Islamic Boarding school Kota Serang. Saran: Bagi pihak sekolah agar meningkatkan pendidikan kesehatan untuk meningkatkan pengetahuan siswa tentang personal Hygiene pada siswa-siswi boarding.Kata Kunci: Boarding school, Pengetahuan, Personal Hygiene
Copyrights © 2020