APTEK
Jurnal Apliksai Teknologi (APTEK): Volume 14, No. 01, Januari 2022

Pengaruh Laju Aliran Volume Internal Dan Sudut Kemiringan Terhadap Efisiensi Turbin Screw 1 Sudu

Amnur Akhyan (Unknown)
Denny Satria (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Jan 2022

Abstract

Salah satu energi alternatif Pembangkit Listrik Tenaga Piko Hidro (PLTPH) dan menjadi sumber tenaga listrik yang jarang dimanfaatkan namun berpotensi adalah aliran internal (Internal Flow) pada pipa-pipa yang mengalirkan debit air dari tanki – tanki bangunan yang tinggi di Indonesia. Turbin Screw dapat memanfaatkan potensi kecepatan aliran dengan head (ketinggian) dan debit tertentu yang dapat dikonversi menjadi energi listrik melalui putaran dan torsi. Agar efisiensi Turbin Screw optimal maka akan dilakukan studi eksperimental, pengaruh laju aliran volume dan tinggi jatuh air terhadap putaran menjadi variabel yang dapat di atur untuk melihat kinerja Turbin Screw. Pada penelitian ini dilakukan Variasi turbin screw dengan Jarak Pitch 1Ro dan 1,5Ro, laju aliran volume (Q) antara 10 sampai 30 ltr/min (lpm), dan sudut kemiringan turbin screw antara 20-30 yang di monitoring oleh sebuah Rotameter. Aliran bersumber dari sebuah Pompa Celup 33 lpm dan di atur menggunakan aliran bypass sebelum masuk ke Turbin Screw. Turbin Screw berputar akibat adanya aliran air yang menumbuk sudu-sudu dan putaran tersebut dapat diukur menggunakan Tachometer. Setelah pengambilan data, maka didapat efisiensi tertinggi pada screw dengan jarak pitch 1Ro dengan sudut kemiringan 20° dengan debit 30 lpm sebesar 28,89%.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

aptek

Publisher

Subject

Engineering

Description

APTEK (Aplikasi Teknologi) menerbitkan manuskrip penelitian terkait dengan ilmu teknik. Tujuan jurnal ini adalah untuk menyebarluaskan hasil-hasil penelitian dan studi ilmiah yang berkontribusi pada pengembangan teori dan konsep-konsep ilmu pengetahuan serta penerapannya pada bidang teknik. ...