Faktor-faktor penyebab tingginya angka kejadian kanker Serviks salah satunya adalah rendahnya motivasi diri dan kesadaran remaja untuk melakukan vaksinasi HPV. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan sikap remaja putri, motivasi diri dan ketersediaan fasilitas terhadap perilaku pemberian Vaksin HPV di SMP N 5 Singaraja. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional, penelitian dilakukan di SMP N 5 Singaraja. Sampel dalam penelitian berjumlah 75 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan total populasi sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan sikap remaja putri terhadap perilaku pemberian Vaksin HPV dengan nilai P value < α (5%) sebesar 0,028 dan OR= 3,16 (1,23 - 8,11). Ada hubungan motivasi diri terhadap perilaku pemberian Vaksin HPV dengan nilai P value sebesar 0,027 dan OR = 3,20 (1,24 - 8,25) dan ada hubungan ketersediaan fasilitas terhadap perilaku pemberian Vaksin HPV dengan nilai P value sebesar 0,014 dan OR = 3,63 (1,39 - 9,48). Saran penelitian adalah diharapkan pihak sekolah lebih meningkatkan kerjasama dengan tenaga kesehatan dalam hal penyuluhan tentang manfaat vaksin HPV dalam pencegahan dini kanker serviks. Sekolah perlu memberikan motivasi kepada remaja agar dapat meningkatkan perilaku pencegahan kanker serviks dengan cara vaksin HPV Kata Kunci : Sikap, Motivasi, Fasilitas, Perilaku
Copyrights © 2020