Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh profitabilitas (ROA), ukuran perusahaan (Size), dan struktur aset (Asset Structure) terhadap struktur modal (DER) pada perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2019. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang didapatkan melalui laporan keuangan perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2019. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, sehingga diperoleh sebanyak 11 perusahaan sampel. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis linear berganda dengan menggunakan SPSS. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Return On Asset (ROA) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Debt to Equity Ratio (DER), Asset Structure berpengaruh positif dan signifikan terhadap Debt to Equity Ratio (DER). Ukuran Perusahaan (Size) tidak berpengaruh signifikan terhadap Debt to Equity Ratio (DER).
Copyrights © 2022