Cermin Dunia Kedokteran
Vol 43, No 6 (2016): Metabolik

Peranan Advanced Glycation End-products pada Diabetes

Mulyati, Sri (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jul 2016

Abstract

Terapi nutrisi medik telah diketahui memiliki peranan penting dalam penatalaksanaan diabetes dan komplikasinya. Anjuran pengaturan makan saat ini menitikberatkan pada zat-zat gizi, atau pembatasan kalori, namun belum memperhatikan metode pengolahan makanan. Advanced glycation end products (AGEs) terbentuk akibat panas dalam proses pengolahan makanan, sebagai reaksi spontan antara gula dengan protein atau lemak; diperkirakan terbentuk akibat kondisi hiperglikemia dalam diabetes. AGEs adalah hasil endogen interaksi nonenzimatik glukosaprotein; struktur yang sangat reaktif, merupakan bahan oksidatif yang semakin penting untuk diperhatikan sebagai faktor risiko potensial kerusakan sel ß-pankreas, resistensi insulin perifer, dan diabetes. Makanan yang lazim dikonsumsi saat ini kebanyakan melalui pemprosesan suhu tinggi (heat-processed), sehingga berdampak pada meningkatnya kadar AGEs.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

CDK

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Cermin Dunia Kedokteran (e-ISSN: 2503-2720, p-ISSN: 0125-913X), merupakan jurnal kedokteran dengan akses terbuka dan review sejawat yang menerbitkan artikel penelitian maupun tinjauan pustaka dari bidang kedokteran dan kesehatan masyarakat baik ilmu dasar, klinis serta epidemiologis yang menyangkut ...