Priapismus adalah kondisi memanjangnya waktu ereksi selama 4 jam atau lebih. Priapismus terdiri dari jenis iskemik, non iskemik, dan intermiten. Priapismus iskemik merupakan kondisi gawat darurat. Penatalaksanaan bertujuan menghilangkan nyeri dan mengembalikan penis ke kondisi detumesen. Tatalaksana penyakit yang mendasari tidak boleh menunda terapi akut. Disfungsi ereksi merupakan komplikasi terburuk, terutama pada priapismus yang lama. Diagnosis dan tatalaksana yang cepat dapat mencegah komplikasi.
Copyrights © 2018