Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak dari adanya pandemi covid-19 terhadap stabilitas rupiah pada dolar dan perdagangan Index Harga Saham Gabungan (IHSG). Penelitian ini menggunakan alat analisis SPSS yang kemudian disesuaikan terhadap model persamaan matematis. Adapun variabel yang digunakan pada penelitian ini adalah variabel makro ekonomi yang meliputi kurs (nilai tukar), Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), dan Covid-19 yang diambil dari data pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di setiap harinya, dengan masa penelitian 30 hari terakhir dari tanggal 30 April 2020 sampai dengan tanggal 29 Mei 2020. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa angka penyebaran Covid-19 memiliki pengaruh yang signifikan terhadap stabilitas Rupiah dengan tingkat pengaruh sebesar 74,5% dan penyebaran Covid-19 juga memiliki pengaruh yang signifikan terhadap perdagangan IHSG dengan pengaruh sebesar 68,1%. Kata Kunci: Pandemi Covid 19, Perdagangan IHSG, Stabilitas Rupiah
Copyrights © 2021