Masalah: Keandalan peralatan merupakan salah faktor untuk meningkatkan produktivitas kerja. Tingkat downtime yang tinggi pada mesin load lugger membuat delay pekerjaan yang berdampak pada kinerja peralatan Tujuan: mengetahui tingkat availability load lugger dan perbaikan terhadap tingkat downtime untuk meningkatkan availability load lugger. Metodologi: penelitian ini menggunakan metode Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) untuk mengetahui proses yang menyebabkan downtime terbesar. Temuan/Hasil Penelitian: Perbaikan dengan cara memodifikasi desain pin hook serta mengganti material pin hook agar lebih kuat menahan beban scrap box dan meningkatkan lifetime pin hook dapat meningkatkan nilai availability dari 74% menjadi 99%. Implementasi FMEA efektif dalam mengidentifikasi tingkat kerusakan suatu peralatan sebagai dasar melakukan perbaikan. Jenis penelitian: Riset lapangan
Copyrights © 2021