Edumaspul: Jurnal Pendidikan
Vol 6 No 1 (2022): Edumaspul: Jurnal Pendidikan

Pembelajaran Aktif Melalui Penerapan Strategi Lightening The Learning Climate Untuk Meningkatkan Hasil Belajar dan Keaktifan Belajar IPA

Dalifati Ziliwu (Universitas Nias)



Article Info

Publish Date
01 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan rendahnya hasil belajar siswa kelas IX SMP Negeri 1 Namohalu Esiwa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam. Hal ini dapat di lihat dari hasil tes yang hanya mendapatkan rata-rata 58. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka penulis telah melakukan penelitian tindakan kelas dengan menerapkan strategi pembelajaran Lightening the Learning Climate. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar dan aktifitas belajar siswa kelas IX SMP Negeri 1 Namohalu Esiwa pada mata pelajaran IPA dengan menerapkan strategi pembelajaran aktif Lightening the Learning Climate. Metode yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan sebanyak dua siklus tindakan dengan subyek penelitian siswa kelas IX SMP Negeri 1 Namohalu Esiwa yang berjumlah 33orang. Hasil penelitian yang dilaksanakan diperoleh hasil belajar siswa meningkat dengan skor rata-rata siklus I sebesar 67,85 meningkat menjadi 84,32. PAktifitas belajar juga mengalami penigkatan sebesar 11,85%. Dengan demikian disimpulkan Penerapan strategi pembelajaran Lightening the Learning Climate dalam Pembelajaran IPA dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

maspuljr

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Edumaspul: Jurnal Pendidikan is first published in March 2017 and covers much research in all levels of education (primary, secondary, and higher education). Edumaspul: Jurnal Pendidikan become a CrossRef Member since the year 2019. Therefore, all articles published will have a unique DOI number. ...