JABE (Journal of Applied Business and Economic)
Vol 8, No 1 (2021): JABE (Journal of Applied Business and Economic)

PENGARUH LEVERAGE TERHADAP PROFITABILITAS DAN RETURN SAHAM DENGAN INTERVENING ASSET GROWTH PADA PERUSAHAAN GO PUBLIC DI BEI PERIODE 2011-2019

Akhmad Syarifudin (Universitas Putra Bangsa)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh leverage terhadap profitabilitas dan return saham dengan intervening Asset Growth pada dua group emiten dengan rasio utang tinggi dan rendah. Analisis diarahkan untuk mendeteksi karakteristik fundamental emiten yang prospektif terhadap profit dan return. Metode penelitian menggunakan analisis jalur SEM-Smart PLS dengan 300 sampel purposive pada seluruh sektor di Bursa Efek Indonesia 2011-2019. Hasil group I (DAR<50%) DAR berpengaruh positif terhadap AG; negatif terhadap ROA; dan tidak memengaruhi ROE; Sedangkan AG memengaruhi ROE & PBV. Hasil hubungan tak langsung: AG memediasi DAR terhadap RS melalui ROE, tapi AG tidak memediasi DAR terhadap RS melalui PBV. Menunjukan pada tingkat leverage rendah, kenaikan utang akan meningkatkan profitabilitas, sedangkan pertumbuhan aset akan menaikan harga saham. Kemudian jika asetnya tumbuh tanpa menambah utang maka profitabilitas dan harga saham semakin meningkat sehingga retun makin tinggi. Hasil group II (DAR>50%) DAR berpengaruh negatif terhadap AG & ROA, tapi tidak memengaruhi ROE. Sedangkan AG memengaruhi PBV, tetapi AG tidak memengaruhi ROE. Hasil uji pengaruh tak langsung: AG memediasi DAR terhadap RS melalui PBV, tetapi AG tidak memediasi DAR terhadap RS melalui ROE. Menunjukan pada tingkat leverage tinggi, kenaikan utang akan menurunkan total aset dan sebaliknya, tapi tidak memengaruhi profitabilitas (ROE), dan jika utangnya menurun disertai kenaikan aset maka harga sahamnya akan naik. Penelitian ini menemukan bukti tentang efektifitas tingkat leverage pada struktur modal yang optimal, artinya perubahan rasio solvabilitas pada level tertentu sangat efektif dalam memengaruhi pertumbuhan asset, profitabilitas dan kenaikan harga saham (return).

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JABE

Publisher

Subject

Description

JABE (Journal of Applied Business and Economic) is a journal published by Universitas Indraprasta PGRI, issued four times in one year. JABE (Journal of Applied Business and Economic) is a scientific publication in the form of conceptual paper and field research related to business and economic ...