Jurnal Penelitian Manajemen Terapan (Penataran)
Vol. 6 No. 2 (2021)

ANALISIS ABNORMAL RETURN DAN RETURN SAHAM IDX30 SEBELUM DAN SAAT PANDEMI COVID-19

Sunandes, Aris (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Feb 2022

Abstract

Peristiwa global yaitu Pandemi Covid-19 yang memberikan keputusan untuk melakukan Lockdown (Pembatasan Sosial Berskala Besar) di berbagai negara, memberikan dampak ekonomi dan non ekonomi pada masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis return saham dan harga saham sebelum pandemi dan saat pandemi Covid-19 pada IDX30 di BEI. Perusahaan pada indeks IDX30 dipilih karena perusahaan ini memiliki tingkat kapitalisasi pasar yang besar dengan indikator tingkat likuiditas yang baik, sehingga harapan pasar indeks ini masih bertahan dengan guncangan global sentimen pandemi covid-19 . Metode penelitian menggunakan even study dengan jendela periode 30 hari sebelum dan 30 hari saat pandemi, kemudian dianalisis dengan uji Wilcoxon menggunakan paired sample t-test. Anilisis ini menghasilkan kesimpulan tidak terdapat perbedaan abnormal return IDX30 sebelum dan saat pandemi covid-19, demikian pula tidak terdapat perbedaan return saham IDX30 sebelum dan saat pandemi covid-19, ini menunjukkan bahwa dengan indeks masih dianggap memberikan kinerja baik meskipun terjadi pandemi. Hasil berikutnya adalah terdapat perbedaan harga saham IDX30 di BEI sebelum pandemi dengan saat peristiwa Covid-19, investor juga masih ragu-ragu untuk memegang saham indeks IDX30 meskipun sudah dianggap baik, hal ini terbukti dengan masih adanya perbedaan harga saham sebelum dan saat pandemi covid 19. Kata kunci: abnormal retrun, return saham, harga saham, pandemi covid-19

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

penataran

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Penelitian Manajemen Terapan (PENATARAN) merupakan terbitan berkala ilmiah yang memuat artikel-artikel penelitian dari para praktisi maupun akademisi di bidang Ilmu Manajemen. Diterbitkan oleh Jurusan Manajemen STIE Kesuma Negara Blitar dan terbit dua kali dalam satu ...