Pendidikan dan pelatihan (Diklat) adalah hal yang sering dilakukan di berbagai instansi, salah satunya ialah Sekretariat Jenderal DPD RI yang dimana proses manajemen data diklat masih dilakukan secara manual dan proses manajemen data diklat sendiri terdiri dari pengadaan pelaksanaan diklat, pendaftaran peserta diklat dan evaluasi peserta diklat. Oleh karena itu, perlu adanya sistem informasi untuk membantu proses manajemen data diklat sehingga prosesnya pun semakin efektif dan efisien. Penelitian ini menggunakan metode waterfall. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah PHP, sedangkan untuk metode pengujiannya adalah blackbox. Dengan dibuatnya sistem ini, diharapkan sistem dapat mempermudah proses manajemen data diklat yang awal nya masih manual, kini bisa dilakukan dengan sistem informasi yang ada sehingga dapat memudahkan proses birokrasi dalam suatu instansi.
Copyrights © 2021