Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh indikator dari laporan keuangan pada penghindaran pajak. Ukuran komite audit, komisaris independen, kepemilikan publik, dan ukuran perusahaan digunakan sebagai variabel bebas. Penelitian ini dilakukan dengan mengumpulkan data yang dapat mempengaruhi penghindaran pajak diperoleh dari laporan keuangan perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode tahun pengamatan 2011-2014. Dari 38 perusahaan manufaktur sektor aneka industri, dengan menggunakan kriteria purposive sampling sehingga jumlah sampel adalah 13 perusahaan. Berdasarkan hasil analisis regresi linier berganda, diperoleh hasil bahwa secara parsial variabel ukuran komite audit tidak berpengaruh signifikan terhadap penghindaran pajak, sedangkan variabel komisaris independen, kepemilikan publik, dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap penghindaran pajak yang dilakukan perusahaan manufaktur sektor aneka industri yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia (BEI) periode tahun pengamatan 2011-2014. Dan hasil penelitian secara simultan bahwa ukuran komite audit, komisaris independen, kepemilikan publik, dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap penghindaran pajak.
Copyrights © 2016