Jurnal Teknik Sipil
Vol 8 No 1 (2018): Jurnal Teknik Sipil

POLA SEBARAN EROSI DAN SEDIMENTASI SUNGAI SEKANAK

Syarifudin, Achmad (Unknown)
Febriansyah, Dinar (Unknown)
Destania, Henggar Ria (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Aug 2019

Abstract

Sebagai salah satu sumber daya, potensi yang terkandung dalam air dapat memberikan manfaaat ataupun kerugian bagi kehidupan dan penghidupan manusia serta lingkungannya. Perubahan fungsi lingkungan yang disebabkan oleh laju pertumbuhan jumlah penduduk,serta meningkatnya aktivitas masyarakat dalam memenuhi kebutuhan hidup,telah berdampak negatif terhadap kelestarian sumber daya air,serta meningkatnya perubahan sungai akibat daya rusak air yang disebabkan antara lain berupa banjir,erosi dan sedimentasi. Penelitian bertujuan untuk menghitung besarnya total bedload serta pola erosi dan sedimentasi yang terjadi di muara sungai Sekanakdengan pendekatan model fisik pada saluran di laboratorium Fakultas Teknik Universitas Bina Darma Palembang dengan dimensi sungai dibuat skala laboratorium. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa besarnya total bedload yang terjadi pada muara sungai Sekanak adalah sebesar 105,926 m3/hari atau 6720 m3/tahun dengan hasil ini maka direkomendasikan juga periode waktu pengerukan adalah minimal 29 bulan atau 2 tahun sekali sedangkan pola pergerakkan sedimen yang terjadi berbentuk chute and pool.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

tekniksipil

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Jurnal Teknik Sipil established in 2011 and ISSN Print 2089 2942, ISSN Online 2686 6676. It is a peer reviewed international journal to be of interest and use to all those concerned with research in various fields of, or closely related to Civil Engineering. The scope of the journal includes all ...