Jurnal Analisa Akuntansi dan Perpajakan
Vol. 4 No. 2 (2020)

FAKTOR - FAKTOR YANG MEMPENGARUHI INTENSITAS PENGGUNAAN E-FILING OLEH WAJIB PAJAK PRIBADI SEBAGAI SARANA PELAPORAN SPT MASA SECARA ONLINE DAN REALTIME (STUDI PADA KPP PRATAMA SURABAYA RUNGKUT)

mahfianto, dian (Unknown)
Handayani, Alberta Esti (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Oct 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor - faktor yang mempengaruhi  intensitas penggunaan e-filing oleh wajib pajak pribadi sebagai sarana pelaporan spt masa secara online dan realtime. Faktor-faktor yang diduga mempengaruhi intensitas wajib pajak dalam penggunaan e-filing meliputi persepsi kegunaan, persepsi kemudahan, kerumitan, keamanan, dan kesiapan teknologi wajib pajak.Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan data primer dengan menggunakan media kuesioner yang disebar secara langsung pada objek penelitian yaitu wajib pajak orang pribadi yang terdaftar pada KPP Pratama Surabaya Rungkut. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik convenience sampling, dan didapatkan sampel sebanyak 100 orang dengan menggunakan rumus Slovin. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi linier berganda.Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh yang signifikan antara persepsi kegunaan (X1), persepsi kemudahan (X2), kerumitan (X3), keamanan (X4), kesiapan teknologi wajib pajak (X5) terhadap intensitas wajib pajak dalam penggunaan e-filing (Y) pada KPP Pratama Surabaya Rungkut.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

akuntansi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences Other

Description

Jurnal Analisa Akuntansi dan Perpajakan diterbitkan dan dikelola oleh Program Studi Akuntansi Universitas Dr Soetomo Surabaya bekerjasama dengan Asosiasi Konsultan Pajak Publik Indonesia (AKP2I) Pengurus Daerah (PengDa) Jawa Timur. Jurnal Analisa Akuntansi dan Perpajakan mengajak para akademisi ...