Journal of Computer Science and Engineering (JCSE)
Vol 3, No 1: February (2022)

Pengunaan Metode Scrum Dalam Pengembangan Perangkat Lunak: Literature Review

Rizky, Muhamad (Unknown)
Sugiarti, Yuni (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Feb 2022

Abstract

Abstrack: The use of scrum in software engineering as a system development method is considered effective and quite easy to apply in application development. Many Start-up industries as well as IT companies use this method. In software development, Scrum has an iterative and incremental nature that makes this company able to continue to compete in improving its products in the market. Scrum itself is a method that is not rigid, but a framework whose application can be used in various tools and techniques. The purpose of this research is to find out how to use the scrum method in software development and to find out how to deal with the problem of using scrum which has a complex process. The methodology used in this research is literature study. The results of this study are the use of Scrum in software development can be utilized according to the need to both help and solve existing problems in the framework of software development. In solving problems that exist in Scrum related to such a complex process, the step that needs to be done is to identify the cause of the problem. Which is then continued by discussing the right solution with the team in order to find a way out of every problem that exists in each process.Abstrak: Penggunaan scrum dalam rekayasa perangkat lunak sebagai metode pengembangan sistem dianggap efektif dan cukup mudah diterapkan dalam pengembangan aplikasi. Banyak industri Star-up maupun juga perusahaan TI menggunakan metode ini. Dalam pengembangan perangkat lunak Scrum ini memiliki sifat yang iterative dan juga incremental yang menjadikan perusahaan ini bisa terus bersaing dalam meningkatkan produknya dipasaran. Scrum sendiri merupakan metode yang tidak kaku, melainkan framework yang penerapannya ini bisa digunakan dalam berbagai tools maupun juga teknik.  Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penggunaan metode scrum dalam pengembangan perangkat lunak dan mencari bagaimana langkah menangani permasalahan penggunaan scrum yang memiliki proses yang kompleks. Metodologi  yang digunakan  dalam penelitian ini adalah studi literatur. Hasil penelitian ini adalah penggunan scrum dalam pengembangan perangkat lunak dapat dimanfaatkan  sesuai dengan kebutuhan baik membantu maupun menyelesaikan permasalahan yang ada dalam rangka pengembangan perangkat lunak. Dalam menyelesaikan permasalahan yang ada pada scrum terkait proses yang begitu kompleks, langkah yang perlu dilakukan adalah dengan mengidentifikasi penyebab masalah. Yang kemudian dilanjutkan dengan mendiskusikan solusi yang tepat dengan tim agar mencari jalan keluar dari setiap permasalahan yang ada dalam setiap prosesnya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JCSE

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Computer Architecture, Processor design, operating systems, high-performance computing, parallel processing, computer networks, embedded systems, theory of computation, design and analysis of algorithms, data structures and database systems, theory of computation, design and analysis of algorithms, ...