Abstrak : Perkembangan teknologi yang semakin pesat peran tenaga listrik sangatlah penting bagi segala bidang, PT.Saka Jagad Pratama adalah mitra PLN yang menyediakan komponen listrik. Saat ini kegiatan pencatatan pengadaan barang dan jasa yang ada pada PT Saka Jagad Pratama masih dilakukan menggunakan excel dan tulis tangan, sehingga dalam pencatatan stok barang sering terjadi kesalahan dan data yang disajikan tidak akurat dan penyajian laporan memakan waktu lama dikarenakan data terselip, hilang akibat human error. Untuk itu perlu dibuatkan sebuah sistem yang dapat membantu dalam kegiatan pencatatan pengadaan barang agar informasi stok barang lebih akurat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah prototype, untuk memodelkan sistem menggunakan Unified Modeling Language(UML), Bahasa pemrograman yang digunakan Java dan database Mysql, dan untuk pengujian penulis menggunakan Blackbox testing. Pada akhir penelitian ini menghasilkan sebuah produk sistem informasi pengadaan barang berbasis desktop yang diharapkan dapat meminimalisir kesalahan stok barang, mempermudah dalam penyajian laporan dan mempermudah dalam monitoring ketersediaan barang
Copyrights © 2021