Kalijaga Journal of Communication
Vol 3, No 1 (2021)

Impression Management Deddy Corbuzier sebagai Mualaf di Media Sosial

Amirul Mukmin (UIN Sunan Kalijaga)
Nanang Mizwar Hasyim (UIN Sunan Kalijaga)



Article Info

Publish Date
04 Jan 2022

Abstract

Impression Management atau manajemen kesan merupakan teknik komunikasi yang dilakukan seseorang untuk menciptakan kesan yang diinginkan pada orang lain terhadap dirinya. Realitas perpindahan agama yang menjadi konsumsi publik akan menimbulkan kesan dalam benak publik terhadap identitas baru yang dimiliki seseorang. Pada 21 Juni 2019 Deddy Corbuzier, seorang pesulap, presenter, sekaligus youtuber memutuskan menjadi mualaf. Berbagai media berlomba-lomba memberikan informasi seputar motif perpindahan tersebut. Salah satunya adalah media sosial YouTube. Dengan menggunakan analisis isi kuantitatif, peneliti ingin berusaha menjawab bagaimana kesan mualaf yang terbentuk serta taktik Impression Management yang dipakai Deddy Corbuzier sebagai mualaf saat diwawancarai dalam tayangan  konten YouTube sepanjang Juni 2019 hingga April 2021. Hasil penelitian menemukan bahwa Deddy Corbuzier menggunakan semua taktik Impression Management yang dikembangkan Jones dan Pittman. Taktik yang paling dominan adalah Ingratiation yang mendapatkan persentase terbesar. Dimensi other enhancement yang terdapat pada taktik Ingratiation, dikonstruksikan Deddy untuk memperbaiki citra sebelum mualaf, serta untuk memelihara statusnya sebagai mualaf. Dengan demikian taktik Ingratiation, membuat Deddy terlihat sebagai seorang mualaf yang baik, menarik, dan bersikap positif.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

kjc

Publisher

Subject

Social Sciences Other

Description

KKalijaga Journal of Communication always places studies related to Islamic broadcasting and journalism as the main focus on academic inquiry and invites comprehensive observations of multidisciplinary studies. The journal, which functions as a forum for the study of Islamic broadcasting in ...