JURNAL TIKAR
Vol 3 No 1 (2022): JANUARI 2022

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENDAFTARAN SISWA BARU PADA PONDOK PESANTREN AHLUSSUNAH WALIJAMA’AH NURUL HIJRAH YAYASAN USTMAN MUHARAM BERBASIS WEBSITE DI KABUPATEN KARIMUN

Dina Fara Waidah (Universitas Karimun)
Raja Indah Fatmala (Universitas Karimun)



Article Info

Publish Date
02 Feb 2022

Abstract

Pondok Pesantren Ahlussunah Walijama’ah Nurul Hijrah Yayasan Ustman Muharam di Kabupaten Karimun merupakan salah satu pondok yang ingin mewujudkan pendidikan yang bermutu sehingga sangat membutuhkan sarana yang dapat mendukung tercapainya harapan itu. Salah satu solusi untuk memecahkan masalah tersebut adalah dibuatnya website sekolah yang memuat informasi yang ada di Pondok Pesantren Ahlussunah Walijama’ah Nurul Hijrah. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi pendaftaran siswa baru di pondok pesantren menggunakan website. Metode pendekatan sistem yang digunakan ialah metode pendekatan tersetruktur dengan pengembangan sistem yang digunakan ialah metode prototype melalui survei lapangan, wawancara, observasi, serta dokumentasi. Alat bantu perancangan sistem yang digunakan, yaitu UML, activity, dan use case. Website ini diharapkan dapat menyebarkan informasi secara cepat serta proses penyimpanan data yang lebih akurat.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

teknik_informatika

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

TIKAR ini dapat diartikan serangkaian hasil anyaman menjadi hasil satu kesatuan utuh. Dalam hal ini, merupakan singkatan dari Teknik Informatika Karimun. Jurnal TIKAR adalah menjadi wadah kepada peneliti pemula dan professional yang bertujuan untuk mempublikasikan hasil penelitian secara Nasional ...