Marshanda kembali menjadi sorotan publik dengan ditangkapnya seorang pengemis yang mengaku sebagai ayah dari artis cilik ini. Tentu saja, hal tersebut membuat masyarakat menunggu konfirmasi dari Marshanda terkait benar atau tidaknya pengakuan seorang pengemis tersebut. Ketika melakukan konfirmasi melalui konferensi pers, Marshanda membenarkan berita yang beredar dan mendapatkan tangapan positif dari masyarakat. Kondisi yang demikian membuat penulis tertarik mengidentifikasi strategi kesopanan apa yang dilakukan oleh Marshanda saat konferensi pers yang notabene ada tindak keterancaman muka pada dirinya dan malah mendapat tanggapan positif dari masyarakat. Berkaitan dengan hal tersebut, teori strategi kesopanan disertai teori tindak mengancam muka digunakan dalam tulisan ini sebagai landasan teori. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa adanya tindak mengancam muka negatif terhadap Marshanda membuat dirinya berusaha mengurangi keterancaman muka tersebut dengan menggunakan strategi kesopanan positif dan bukannya strategi kesopanan negatif. Strategi tersebut pun sukses membuat Marshanda mendapat perlokusi positif dari masyarakat.
Copyrights © 2021