Geo Media: Majalah Ilmiah dan Informasi Kegeografian
Vol 19, No 2 (2021): Geo Media: Majalah Ilmiah dan Informasi Kegeografian

Pemodelan Rute Optimal Berbasis SIG Terhadap Sistem Pengangkutan Sampah Kota Bandung dalam Mengantisipasi Pemanfaatan Rencana TPPAS Legok Nangka

Satriandi Haratua (Itenas, Institut Teknologi Nasional Bandung)
Byna Kameswara (Itenas, Institut Teknologi Nasional Bandung)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2021

Abstract

Pengoperasian TPPAS Legok Nangka sebagai pengganti TPA Sarimukti mempengaruhi sistem pengangkutan sampah Kota Bandung yang wajib menggunakan SPA sebagai tempat transit bagi truk pengangkut sampah sebelum dilanjutkan ke TPA tujuan. Terdapat 2 lokasi SPA yang beroperasi yaitu SPA Gedebage dan SPA Leuwigajah. Pemodelan rute dilakukan berdasarkan 3 lokasi tujuan dari setiap model, yang diproses menggunakan analisis spasial berbasis jaringan menggunakan Network Analyst (NA). Penggunaan NA menghasilkan rute optimal yang memiliki jarak tempuh pendek serta waktu tempuh optimal pada masing-masing pemodelan rute. Pemodelan Rute 1 menunjukkan bahwa dari 82 rute yang dimodelkan terdapat beberapa rute yang belum optimal, sehingga rute tersebut diberikan alternatif berupa pemindahan TPS tujuan ke rute lain yang searah dan dengan jarak antar TPS tujuan 5 km. Hasil pemodelan ulang terhadap rute yang belum optimal pada Pemodelan 1 menghasilkan rute yang memiliki jarak dan waktu tempuh lebih singkat dibandingkan dengan model rute awal. Hasil rute pemodelan 2 dan 3 menunjukkan bahwa Model Rute 2-1 dan Model Rute 3-2 merupakan rute yang optimal untuk menuju ke masing-masing TPA tujuan. Penunjukan TPPASĀ  Legok Nangka sebagai TPA tujuan dinilai lebih baik bagi Kota Bandung karena memiliki jarak dan waktu tempuh yang lebih singkat dibandingkan TPA Sarimukti.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

geomedia

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences

Description

Geomedia is a geography science journal published by the Department of Geography Education, Faculty of Social Sciences, Yogyakarta State University. This journal has been published since 2002 and was introduced for online version in 2016. Geomedia is a biannually published journal, May and ...