Jurnal Ilmu Perairan (Aquatic Science)
Vol 9, No 3 (2021)

Penambahan Enzim Phytase pada Pakan Terhadap Pertumbuhan dan Kelulushidupan Ikan Nilem (Osteochilus hasselti) dengan Sistem Resirkulasi

Dewi Anggani (Fakultas Perikanan dan Kelautan, Universitas Riau, Pekanbaru)
Rusliadi Rusliadi (Fakultas Perikanan dan Kelautan, Universitas Riau, Pekanbaru)
Iskandar Putra (Fakultas Perikanan dan Kelautan, Universitas Riau, Pekanbaru)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2021

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pemberian dosis enzim phytase terbaik pada pakan komersial untuk meningkatkan pertumbuhan benih ikan nilem (Osteochilus hasselti) dengan sistem resirkulasi. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) satu faktor dengan lima taraf perlakuan dan tiga ulangan. Perlakuannya adalah: P0 (tanpa enzim phytase), P1 (enzim phytase 0,5 g/kg pakan), P2(enzim phytase 1 g/kg pakan), P3 (enzim phytase 1,5 g/kg pakan) dan P4(enzim phytase 2 g/kg pakan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa enzim phytase dengan dosis yang berbeda pada pakan dengan sistem resirkulasi memberikan pengaruh terhadap pertumbuhan nilem, bobot mutlak, panjang mutlak, laju pertumbuhan spesifik, rasio konversi pakan dan kecernaan pakan. Perlakuan terbaik adalah P4 (enzim phytase 2 g/kg pakan) dengan pertumbuhan bobot mutlak 4,69±0,45 g, pertumbuhan panjang mutlak sebesar 2,90±0,01cm, laju pertumbuhan spesifik sebesar 3.93±0,19%, FCR sebesar 1,19±0,01%, dan kelulushidupan sebesar 100±0,00 %. Nilai kecernaan pakan ikan nilem 71,26% dan kecernaan protein pada ikan nilem 87,15%. Parameter kualitas air selama penelitian masih mendukung suhu berkisar antara 27,2-28,8˚C, pH air berkisar antara 6,1-7,2, kandungan oksigen terlarut (DO) berkisar antara 4,5-6,5 ml/L dan ammonia berkisar antara 0,00057-0,00195

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JIPAS

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemistry Environmental Science Immunology & microbiology

Description

Jurnal Ilmu Perairan (Aquatic Science) memiliki ruang lingkup seperti bidang biologi, fisika dan kimia perairan, pemanfaatan hasil perairan, teknologi di bidang penggalian dan pemanfaatan potensi sumber daya kelautan, konservasi sumber daya kelautan, perencanaan pengembangan wilayah perairan dan ...