Agora
Vol 10, No 1 (2022): Agora, Jurnal Mahasiswa Manajemen Bisnis

PENGARUH CONTENT MARKETING DAN INFLUENCER ENDORSER TERHADAP PURCHASE INTENTION PADA BRAND SKINCARE SOMETHINC

Yunita Purwanto (Unknown)
Wilma Laura Sahetapy (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Feb 2022

Abstract

Gaya hidup masyarakat semakin berkembang, kebutuhan dan keinginan semakin meningkat, salah satunya adalah kebutuhan akan produk kosmetik dan skincare. Terutama dengan adanya brand- brand lokal yang bersaing untuk mengeluarkan produk- produk skincare yang bervariasi. Terdapat beberapa hal yang memengaruhi purchase intention dari masyarakat yaitu adanya content marketing dan influencer endorser. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel content marketing dan influencer endorser terhadap purchase intention. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan melibatkan 119 responden dan menggunakan teknik analisis data Partial Least Square (PLS). Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa content marketing memiliki pengaruh terhadap purchase intention sedangkan influencer endorser berpengaruh tidak signifikan terhadap purchase intention.

Copyrights © 2022