Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa isi izin HTR, menilai tingkat dukungan stakeholder dan tingkat partisipasi masyarakat dan merumuskan strategi implementasi HTR di Kabupaten Bengkulu Selatan. Penelitian dilakukan pada bulan Mei 2019-Juli 2019 di lokasi izin HTR Kecamatan Ulu Manna Kabupaten Bengkulu Selatan. Data primer diperoleh melalui kuisioner dan wawancara dengan para responden, dinas/instansi dan pihak terkait. Data sekunder diperoleh melalui studi pustaka atau telaah literatur, dokumen, data dan informasi lain yang terkait dengan tercapainya tujuan penelitian. Data yang terkumpul kemudian dianalisis dengan SWOT. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa: masih terdapat perbedaan persepsi terhadap tujuan kebijakan HTR, asumsi yang digunakan tidak sesuai dengan kondisi lapangan dan struktur implementasi yang ada tidak berjalan sebagaimana mestinya, Tingkat kemampuan stakeholder dan partisipasi masyarakat dalam mengimplementasikan kebijakan HTR termasuk dalam kategori rendah. Rekomendasi strategi yang dapat dikembangkan dalam implementasi kebijakan HTR di Kabupaten Bengkulu Selatan adalah: Mengoptimalkan dukungan Pemda dalam percepatan implementasi HTR melalui sosialisasi dan penyuluhan yang intensif dan menggunakan isu kelangkaan kayu dan peluang pemasaran sebagai rangsangan bagi masyarakat untuk menanam tanaman berkayu
Copyrights © 2021