Nursing Information Journal
Vol 1 No 1 (2021): Nursing Information Journal

Gambaran Faktor Predisposisi yang Mempengaruhi Gangguan Jiwa di Puskesmas Desa Bantur Kabupaten Malang

Diah Kusuma (Program Studi Keperawatan, ITSK Rs dr. Soepraoen Malang)
Indari Indari (Program Studi Keperawatan, ITSK Rs dr. Soepraoen Malang)
Dian Pitaloka Priasmoro (Program Studi Keperawatan, ITSK Rs dr. Soepraoen Malang)



Article Info

Publish Date
13 Sep 2021

Abstract

Gangguan jiwa adalah bentuk gangguan yang menyebabkan penderitanya susah bersosialisasi dan menimbulkan beban bagi keluarga. Penyebab gangguan jiwa sampai saat ini tidak diketahui secara pasti, namun berdasarkan sumber teori disebabkan karena faktor predisposisi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor predis posisi yang berpengaruh terjadinya gangguan jiwa. Metode penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan accidental sampling selama 3 minggu. Sampel penelitian ini 25 responden. Hasil penelitian menunjukan bahwa Faktor predisposisi yang paling banyak pada biologis adalah genetik 9 responden (36%), pada psikologis yang paling banyak adalah pengalaman tidak menyenangkan 12 responden (48%), dan pada sosial yang paling banyak adalah tidak bekerja/memiliki penghasilan yang kurang 12 responden (48%). Berdasarkan hasil penelitian ini diharapkan intervensi keperawatan pada klien dengan gangguan jiwa tidak hanya mengobati tanda dan gejala tetapi juga dapat mencegah gangguan jiwa untuk mengurangi faktor-faktor tersebut.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

NIJ

Publisher

Subject

Nursing

Description

NIJ is a nursing journal which publishes scientific works for nurse practitioners and researchers. NIJ welcomes and invites original and relevant research articles in nursing as well as literature study and case report particularly in ...