Telah dilakukan elektrodeposisi lapisan tipis TiO2 dengan menggunakan larutan TiCl4 1,5 M. Karakterisasi SEM dan UV-Vis yang digunakan mengindikasi terbentuknya TiO2. Nilai absorbansi tertinggi didapat pada lapisan tipis TiO2 yang dielektrodeposisi dengan penambahan CTAB. Hasil SEM menunjukkan bahwa penggunaan CTAB pada suhu kamar arus kontinu menghasilkan morfologi permukaan yang merata, ukuran butir yang seragam dan terdistribusi hampir merata.
Copyrights © 2016