Jurnal Teknik ITS
Vol 10, No 2 (2021)

Studi Eksperimen Kinerja Turbin Angin Savonius Yang Terintegrasi dengan Gedung dengan Rasio G/D = 1,4558

Karunia Sari Gandhini (Departemen Teknik Mesin Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)
Tri Yogi Yuwono (Departemen Teknik Mesin Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2021

Abstract

Tujuan eksperimen ini yaitu untuk mengetahui pengaruh penambahan model dinding bangunan di dekat advancing blade terhadap performa turbin Savonius. Studi eksperimen dilakukan dengan menggunakan turbin angin Savonius 2 blade dengan diameter sudu turbin (D) = 165,2 mm, tinggi turbin (H) dan panjang karakteristik (L) = 303,4 mm, diameter endplate (D_0) = 321 mm, diameter poros (b) = 19 mm. Kemudian digunakan model dinding bangunan dengan jarak antara pusat poros turbin dengan beberapa parameter tetap yaitu rasio jarak pusat poros turbin ke model dinding bangunan terhadap diameter sudu turbin (G/D) = 1,4558, rasio tinggi turbin terhadap panjang karakteristik (H/L) = 1, rasio jarak pusat poros turbin ke muka model bangunan terhadap diameter sudu turbin (S/D) = 4,91, rasio jarak end plate bagian atas ke atap model bangunan terhadap diameter sudu turbin (T/D) = 1,16 dan rasio jarak end plate bagian bawah ke plat dasar penyangga turbin Savonius terhadap diameter turbin Savonius (K/D) = 1,31. Selanjutnya, digunakan variasi kecepatan sebesar 4; 5; 6; 7; 8 dan 9 m/s. Hasil yang didapat dari penelitian ini yaitu dengan peletakan model dinding bangunan di dekat advancing blade turbin Savonius menggunakan rasio G/D = 1,4558, efektif dalam meningkatkan Coefficient of Power (C_p) dan Coefficient of Moment (C_m) pada kecepatan 4 m/s dan 6 m/s. Kenaikan nilai C_p dan C_m maksimum terjadi pada kecepatan 4 m/s dengan kenaikan nilai C_p dan C_m secara berturut-turut yaitu 46,56% dan 34,1%. Sedangkan pada pengukuran Coefficient of Static Torque (C_TS) menunjukkan bahwa adanya dinding bangunan dapat meningkatkan kemampuan self starting turbin Savonius pada seluruh variasi kecepatan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

teknik

Publisher

Subject

Engineering

Description

Jurnal Teknik ITS merupakan publikasi ilmiah berkala yang diperuntukkan bagi mahasiswa ITS yang hendak mempublikasikan hasil Tugas Akhir-nya dalam bentuk studi literatur, penelitian, dan pengembangan teknologi. Jurnal ini pertama kali terbit pada September 2012, dimana setiap tahunnya diterbitkan 1 ...