Serambi Saintia : Jurnal Sains dan Aplikasi
Vol 9, No 2 (2021): Serambi Saintia

Pengaruh Lingkungan Sosial dan Komunikasi Keluarga terhadap Perilaku Seksual Remaja Siswa SMAN 1 Bukit Kecamatan Bukit Kabupaten Bener Meriah

Elyarianti Elyarianti (STIKES Payung Negeri Aceh Darussalam)
Malik Abdul Azis (STIKES Payung Negeri Aceh Darussalam)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2021

Abstract

Remaja pada tahap perkembangan awal (early adolescence) adalah seorang remaja yang masih terheran-heran akan perubahan-perubahan yang terjadi pada tubuhnya sendiri dan dorongan-dorongan yang menyertai perubahan-perubahan itu. Mereka mengembangkan pikiran-pikiran baru, cepat tertarik pada lawan jenis dan mudah terangsang secara erotis. Dengan dipegang bahunya saja dengan lawan jenis, ia sudah berfantasi erotik. Kepekaan yang berlebih-lebihan ini ditambah dengan berkurangnya kendali terhadap “ego” menyebabkan para remaja awal ini sulit mengerti orang dewasa. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh lingkungan sosial dan komunikasi keluarga terhadap perilaku seksual remaja di SMA Negeri 1 Bukit Kecamatan Bukit Kabupaten Bener Meriah. Penelitian ini bersifat analitik yaitu penelitian yang bertujuan mencari hubungan antar variabel yang sifatnya bukan hubungan sebab akibat untuk mengetahui fenomena yang dihadapi pada situasi sekarang dengan desain “cross sectional Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa/siswi SMU Negeri 1 Buk mulai dari kelas X- XI yang berjumlah 224 siswa. Sampel pada penelitian sebanyak 69 orang. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode Proportional Stratified random sampling. Hasil analisis chi square diperoleh p-value = 0,017 (p-value ≤ α (0,05)), maka dapat disimpulkan bahwa ada hubungan secara signifikan antara lingkungan sosial dengan perilaku seksual remaja. Berdasarkan hasil juga diperoleh nilai Prevalence Ratio (PR) sebesar 3,329 (95% CI = 1,220-9,094), artinya bahwa remaja yang memiliki lingkungan sosial yang tidak baik berpeluang 3,329 kali berperilaku seksual tidak baik daripada remaja yang memiliki lingkungan sosial baik. Dari hasil penelitian diketahui bahwa dengan keberadaan remaja di lingkungan yang kurang memadai, yaitu dekat dengan tempat pelacuran, maka kemungkinan akan terjadinya perilaku seksual yang buruk semakin besar. Juga adanya lingkungan teman-teman bergaulnya, dimana bila teman-temannya melakukan perilaku seksual yang kurang baik, maka akan mendorong si remaja untuk mengikuti pola perilaku seksual yang kurang baik tersebut.Kata Kunci : Prilaku remaja,Pengetahuan, Sikap, Lingkungan Sosial, Komunikasi Keluarga

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

serambi-saintia

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Immunology & microbiology Nursing Public Health

Description

Serambi Saintia : Jurnal Sains dan Aplikasi merupakan jurnal yang pertama kali diterbitkan pada bulan April 2013 oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Serambi Mekkah, Banda Aceh, Indonesia. Serambi Saintia memuat artikel dalam bidang Sains, seperti Biologi, Kimia, Fisika, dan ...