Al-MUNZIR
Vol 12, No 2 (2019): November 2019

GEROBAK BAKSO HALAL “UPAYA PENINGKATAN KUALITAS MENTAL SPIRITUAL MUSTAHIK DI KOTA BAUBAU”

Aminudin Aminudin (Institut Agama Islam Negeri Kendari)



Article Info

Publish Date
16 Jan 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan dan menganalisis secara obyektif tentang Gerobak Bakso Halal (Upaya Peningkatan Kualitas Mental Spritual). Penelitian ini berfokus tentang Upaya Peningkatan Kualitas Mental Spritual Mustahik di Kota Baubau melalui pemberdayaan produk Gerobak Bakso Halal. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, dimana peneliti langsung melakukan di lapangan untuk bertemu pihak Kepala Kementerian Agama Kota Baubau, Pengurus UPZ dan para mustahik yang ada dalam kota Baubau. Sumber data dalam penelitian ini adalah Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Baubau, Pengurus UPZ, dan Para mustahik yang dianggap dapat memberikan informasi dan alat pengumpul data atau instrumen penelitian ini adalah peneliti sendiri. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Gambaran ekonomi mustahik dengan adanya bantuan Gerobak Bakso Halal benar-benar memberikan dampak positif terhadap peningkatan ekonomi para mustahik secara umum. Bahkan, salah seorang mustahik bisa melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi karena hasil usaha yang dilakoni. 2) Upaya yang dilakukan Kementerian Agama Kota Baubau dalam meningkatkan mental spritual saat ini belum terprogram dan disusun dalam bentuk program kerja dengan alasan program GBH ini tergolong baru. Hal yang dilakukan adalah memberikan arahan pada saat pertemuan sebelum bantuan tersebut diserahkan. Arahan dimaksud menjadi penekanan, antara lain: Transparan/jujur, amanah, sadar zakat, infaq dan sedekah. 3) Dari pihak Kementerian Agama Kota Baubau dalam mengembangkan GBH tidak mendapatkan hambatan, justru yang mengalami hambatan adalah dari pihak mustahik. Bantuan yang diserahkan sebanyak 13 gerobak, akan tetapi yang beroperasi hingga saat ini hanya 10 gerobak, sedangkan yang 3 gerobak tidak beroperasi, alasannya adalah faktor kesibukan dan tidak memiliki bakat menjual. Kata Kunci: Mental, Spritual, Mustahik

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

al-munzir

Publisher

Subject

Religion Humanities Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Journal Al- Munzir (p-ISSN: 1979-4894; e-ISSN: 2620-326X) is a journal that publishes scientific papers, articles in the form of thought study and research results. Al-Munzir received articles from academics, researchers, journalists and national and international students in the fields of ...