Jurnal Bina Desa
Vol 3, No 2 (2021): Juni

Analisis Tingkat Pengetahuan dan Kesiapan Vaksinasi Covid-19 Warga Desa Tlogorejo

Abidah, Niswatul (Unknown)
Masroi, Nazilul (Unknown)
Sunahrowi, Sunahrowi (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2021

Abstract

Salah satu upaya untuk mengatasi pandemi Covid-19 adalah dengan diadakannya program vaksinasi. Sosialisasi yang masih kurang menyebabkan banyak warga lebih mempercayai kabar hoax tentang vaksin dibandingkan kenyataan yang terjadi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh sosialisasi program vaksinasi terhadap respon kesiapan dan kesediaan warga dalam menerima vaksinasi oleh pemerintah. penelitian ini menggunakan metode wawancara kepada 10 warga yang bersedia dan mensosialisasikan pentingnya program vaksin dengan menggunakan alat peraga berupa poster yang berisikan pentingnya vaksin. Hasilnya menunjukkan terjadi kenaikan presentase banyaknya warga yang bersedia untuk divaksin setelah dilakukan vaksinasi. Hal ini membuktikan bahwa sosialisasi menjadi salah satu faktor kesiapan dan kesediaan warga mengikuti vaksinasi Covid-19.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jurnalbinadesa

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Bina Desa memuat hasil pengabdian kepada masyarakat berbasis penelitian seperti Pengembangan Masyarakat (Community Development), Pembelajaran Layanan (Service Learning), PAR (Participatory Action Research), ABCD (Asset Based Community Development), CBR (Community-Based Research), dan ...