RELE: Rekayasa Elektrikal dan Energi Jurnal Teknik Elektro


Rancang Bangun Sistem Handsanitizer Dan Handwash Otomatis Menggunakan Sensor Proximity Berbasis Arduino Guna Mencegah Penularan Virus Corona

Purba, Reza Firmansyah (Unknown)
Roza, Indra (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Feb 2022

Abstract

Tangan sering terkontaminasi mikroba dan virus ke dalam tubuh yang dapat menyebabkan penyakit. Dengan adanya penyebaran virus corona semakin meluas di berbagai negara termasuk Indonesia maka perlu pencegahan. Sehingga, perlu adanya alat cuci tangan otomatis yang terdiri kran air, kran sabun, dan kran handsanitizer. Pembuatan alat kran pencuci tangan dengan debit keluaran air berdasarkan jarak tangan, takaran sabun dan handsanitizer secara otomatis, agar dapat digunakan dengan mudah, efisien dan praktis. Metode yang digunakan dalam rancangan alat ini menggunakan Arduino Uno R3 sebagai pengolah data, 3 sensor proximity optic digunakan untuk mendeteksi objek tangan, sabun, dan handsanitizer yang bekerja pada tegangan 4,92 volt sebagai input dan relay output untuk menghidupkan pompa DC pada alat ini digunakan untuk mengeluarkan atau menyemprotkan cairan di dalam tabung pada tegangan 4,92 volt. Hasil pengujian berjalan diharapkan, sensor proximty membaca suatu objek tangan jarak 10 cm sampai 20 cm, Sedangkan jumlah sabun cuci cair dikeluarkan 1,8 ml dan handsanitizer sebanyak 2,8 ml.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

RELE

Publisher

Subject

Description

RELE: Rekayasa Elektrikal dan Energi Jurnal Teknik Elektro, diterbitkan oleh Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), Medan, Indonesia, yang memuat artikel tentang bidang penelitian ilmiah Teknik Elektro, termasuk hasil penelitian ilmiah asli , Jurnal Ilmiah ...