Abstrak: Sasaran program pengabdian kepada masyarakat yaitu peningkatan kompetensi produktif-inovatif di era new normal pada siswa SMA di daerah pesisir Teluk Tomini. Tujuan pengabdian untuk meningkatkan kompetensi pemahaman dan keterampilan siswa SMA dalam memanfaatkan pengolahan limbah jagung sebagai karya produktif-inovatif bernilai ekonomis, mampu menciptakan lapangan kerja menjadi sumber penghidupan masyarakat dan untuk mencegah terjadinya pengangguran. Metode pelaksanaan dengan bentuk pelatihan, dengan langkah-langah: (a) persiapan; (b) pelaksanaan; dan (c) evaluasi. Hasil pengabdian yang telah dicapai yaitu siswa memiliki pemahaman bahwa limbah jagung dapat digunakan sebagai bahan karya produktif-inovatif bernilai ekonomis, siswa menunjukkan keterampilan dapat mengolah limbah jagung, dan juga melalui pengabdian terbentuknya kelompok siswa sebagai pengrajin agar tetap berkarya sesuai pemahaman dan keterampilan yang didapatkan saat pelatihan. Abstract: The target of the community service program is to increase productive-innovative competence in the new normal era for high school students in the coastal area of Tomini Bay. The purpose of the service is to improve the understanding competence and skills of high school students in utilizing corn waste processing as productive-innovative work with economic value, being able to create jobs as a source of community livelihood and to prevent unemployment. The implementation method is in the form of training, with the following steps: (a) preparation; (b) implementation; and (c) evaluation. The results of the service that have been achieved are that students have an understanding that corn waste can be used as a productive-innovative work material with economic value, students demonstrate skills in processing corn waste, and also through the service of forming groups of students as craftsmen so that they continue to work according to the understanding and skills obtained when training. Keywords:
Copyrights © 2022