Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) Jenis-jenis tindak tutur direktif. 2). Fungsi tindak tutur direktif. 3) Tindak tutur direktif dan fungsinya yang dominan dalam cerpen Pilihan Kompas 2017 “Kelas Bercerita”. Metode penelitian yang digunakan untuk menganalisis cerpen ini adalah metode kualitatif. Selain itu, penulis menggunakan pendekatan kepustakaan serta teknik baca dan catat dalam menyusun langkah kerja. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: 1) Terdapat enam jenis-jenis tindak tutur direktif yang ditemukan berdasarkan teori Ibrahim, yaitu permintaan, pertanyaan, perintah, larangan, menyetujui, dan nasihat. 2) Terdapat empat fungsi tindak tutur direktif, yaitu, kompetitif, menyenangkan, bekerja sama, dan bertentangan. 3) Tindak tutur direktif yang dominan ditemukan adalah pertanyaan (11 data), permintaan (10 data), perintah (5 data), menyetujui (5 data), nasihat (3 data), dan larangan (2 data). 4) Fungsi tindak tutur direktif yang dominan ditemukan adalah menyenangkan (18 data), bekerja sama (8 data), kompetitif (5 data), dan bertentangan (5 data). Kata Kunci: tindak tutur, fungsi tindak tutur, jenis-jenis tindak tutur, cerpen.
Copyrights © 2020