Tujuan Penelitian ini adalah untuk 1) Membuat media ajar sebagai solusi Pembelajaran Jarak Jauh di masa pandemi; 2) Sarana belajar agar meningkatkan motivasi belajar khusunya siswa SMA kelas X. Metodologi penelitian yang digunakan untuk membuat media pembelajaran Bahasa Indonesia berbasis website ini adalah metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan pendekatan Model FOUR D dan Model ADDIE dengan Hasil penelitian disimpulkan Penelitian ini telah menghasilkan sebuah produk purwarupa (prototype) media pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas X semester 1 jenjang SMA melalui tahapan yang mengadaptasi model ADDIE (Branch, 2009). Pemilihan model tersebut dikarenakan model ADDIE sekuensial dan sistematis untuk menghasilkan sebuah produk media pembelajaran. Media pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas X semester 1 jenjang SMA paltform Wordpress dan didukung aplikasi lainnya seperti Ms. Office, Adobe photoshop, Google aplication dan Youtube. Media pembelajaran yang dikembangkan memuat materi Teks Laporan Observasi, Eksosisi, Anekdot, dan Cerita Rakyat. Media pembelajaran yang dibuat mengacu pada silabus dan RPP yang sudah dibuat berdasarkan observasi dan rujukan pembelajaran tatap muka terdahulu yang memenuhi unsur KI dan KD, Materi, Evaluasi, Pustaka, Petunjuk, dan Profil. Kata Kunci: media pembelajaran, website, teks laporan, anekdot, eksposisim.
Copyrights © 2021