Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bentuk-bentuk alih kode bahasa terhadap dialek Jakarta dan istilah asing yang digunakan oleh penyiar M Radio Kendari. Subjek dalam penelitian ini adalah alih kode bahasa yang digunakan penyiar M Radio Kendari berupa penggunaan dialek Jakarta dan beberapa istilah asing. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif, dimana informan dalam penelitian ini berjumlah sepuluh orang. Teknik penentuan informan yang digunakan adalah teknik purposive sampling. Data penelitian ini dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis kualitatif.Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penerapan alih kode bahasa berupa penggunaan variasi bahasa dan dialek Jakarta dilakukan oleh semua penyiar M Radio Kendari dalam membawakan program acara radio. Penggunaan alih kode bahasa yang dilakukan oleh penyiar M Radio Kendari lebih cenderung menggunakan alih kode bahasa bentuk eksternal dalam hal ini adanya penggunaan istilah asing dan juga dialek Jakarta. Penggunaan alih kode bahasa ini menjadi ketentuan wajib yang harus dipenuhi setiap penyiar M Radio Kendari sebagai bahasa siaran yang ditentukan oleh pihak manajemen radio. Pada penelitian ini, peneliti menemukan beberapa jenis istilah asing dan dialek Jakarta yang digunakan oleh penyiar M Radio Kendari ada saat siaran. Penggunaan alih kode bahsa ini sebagai salah satu bentuk peminjaman identitas dari penyiar M Radio Kendari yang melabeli diri mereka seperti anak gaul Jakarta yang menjadi acuan atau tolak ukur dalam menjalankan profesi mereka sebagai penyiar radio.Kata Kunci : Alih Kode, Penyiar Radio, M Radio Kendari
Copyrights © 2020