Matriks Teknik Sipil
Vol 6, No 1 (2018): Maret 2018

PENGARUH KEDALAMAN DRAINASE VERTIKAL SATU ARAH MENGGUNAKAN KOLOM PASIR TERHADAP KECEPATAN PENURUNAN DAN PERUBAHAN KADAR AIR TANAH LUNAK

Baggus Prastyo (Unknown)
Bambang Setiawan (Unknown)
Raden Harya Dananjaya Hesti I (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Mar 2018

Abstract

Pembangunan konstruksi suatu struktur harus mempertimbangkan sifat-sifat tanah sebelum mendirikan bangunan tersebut, dikarenakan tidak semua jenis tanah memiliki sifat yang baik. Permasalahan konstruksi suatu struktur akibat tanah lunak terjadi pada tanah timbunan. Penelitian ditujukan untuk melihat perilaku penambahan kolom pasir sebagai drainase vertikal pada tanah lunak yang dilihat dari besar penurunan secara akumulatif dalam durasi selama 21 hari dengan kolom kelompok dengan variasi rasio kedalaman. Pengujian dilakukan dengan pemberian beban sebesar 40 kg pada tanah. Hasil penelitian menunjukkan nilai Cv pada drainase vertikal rasio kedalaman 5/6 adalah 0,14 cm2/detik dan untuk rasio kedalaman 1/2 adalah 0,16 cm2/detik, dan nilai Cc untuk kedua pemodelan adalah 0,42 dan 0,40. Kecepatan penurunan drainase vertikal kedalaman rasio 5/6 19,78% lebih cepat.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

matriks

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Materials Science & Nanotechnology

Description

Matrik Teknik Sipil adalah open access journal yang mempublikasikan penelitian di bidang struktur, hidrologi, transportasi, geoteknik dan management proyek. Matriks Teknik Sipil diterbitkan oleh Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Sebelas Maret. Jurnal ini menyediakan open ...